Akibat keseringan main game



Nge game itu menyenangkan. Tapi mesti inget waktu ya. Jangan keterusan. Berikut dampak buruk keseringan main game.

1. Emosional
Kebanyakan kalau lagi nge game pasti sering swearing. Mulai dari yang ringan seperti sialan, anjir sampai yang berat alias hewan di kebun binatang keluar semua. Bahkan orang yang tidak suka swearing bisa saja secara tidak sadar melkukannya saat main game. Apalagi kalau kalah wah langsung maki-maki nggak jelas. Bisa berujung depresi.

2. Lupa waktu
Yang namanya main game yang seru. Semua perhatian tertuju kesana. Ibarat kata ada gajah lewat depan mata pun nggak kelihatan. Bahkan bisa bikin lupa kalau belum makan. Rasa lapar seakan udah nggak mempan di perut. Udah kenyang makan game. Mandipun dirasa nggak penting-penting amat. Tidur pun nanti aja bisa lah.

3. Letih
Jangan salah, main game walau kelihatan santai sambil duduk dan tiduran. Sebenarnya menguras tenaga yang banyak. Mulai dari tangan, konsentrasi dan pikiran. Akhirnya lelah karena tubuh pasif dan jarang digerakan. Paling Cuma tangan dan jempol yang digerakin. 

4. Sakit mata
Organ yang paling bekerja keras saat main game. Karena terlalu lama dipakai untuk focus menatap layar monitor yang tidak baik untuk mata. Mata menjadi lelah dan bisa berujung sakit mata. Rabun, mata pedes pun bisa terjadi. Jadi jaga baik-baik ya organ satu ini. Tanpa ini dunia terasa gelap.

Comments


EmoticonEmoticon